YOU BRIGHT UP MY WORLD
Sepenggal kalimat dari paket yang aku dapatkan pagi ini!
Kalian pasti tahu dong Tren korea? yaps warna flawless dan bersinar. Sama banget dengan konsep produk terbaru Garnier ini yang mengklaim mampu meratakan warna kulit wajah dan memberikan efek brightening yang alami.
Di-era milenial seperti ini yang dituntut serba cekatan, pernah gak kalian ngalamin yang namanya hectic. Musti pergi dari satu tempat ke tempat lain? ketemu debu, keringat, panas dll. Bikin muka cepat kusam dan make up yang udah on point jadi luntur? jangan khawatir!
Sekarang jamannya Tone Up Cream dengan sekali usap muka tampak seperti pakai bedak dan meratakan.
Eitss tapi perlu kalian tahu kalau Tone Up Cream itu banyak banget di jual, jangan salah pilih ya! Cukup dengan Garnier Bright Up Tone Up Cream.
Apa sih keunggulan dari produk ini? Garnier Bright Up Tone Up Cream, inovasi krim pencerah instan dari Garnier Light Complete yang dapat membuat wajahmu cerah seketika dengan hasil lebih natural serta nggak ashy atau terlihat abu-abu. Krim ini cocok untuk semua warna dan jenis kulit. Ia diperkaya 10x Vitamin C yang mampu mencerahkan kulit kusam dan menyamarkan noda. Kemudian ada yoghurt yang bisa menutrisi dan melembapkan kulit serta UVA UVB Filter yang berfungsi melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang menyebabkan kulit kusam.
Garnier Bright Up Tone Up Cream membantumu mendapatkan warna kulit 2 tingkat cerah seketika sekaligus mencerahkan lingkaran hitam, menyamarkan noda dan bekas jerawat serta meratakan warna kulit. Cara pengaplikasiannya pun mudah, cukup oleskan di seluruh kulit wajah dan leher seperti memakai krim pelembap sehari-hari secara merata.
Ingredientnya jelas dan sudah terdaftar pada BPOM No.NA18170104124 dan tentunya siapa sih yang gak tau Garnier? Isi produk ini beratnya 15 ml cukup worth it dengan harganya yang bershabat...Cuman Rp.25.000,- kalian udah dapat 6 manfaat penggunaannya. Ke enam klaim ini akan ku bahas satu-satu hasilnya di aku. Tapi aku mau bahas dulu teksturnya!
Tekstur produk ini creamy dan sedikit oily tapi gak bikin muka berminyak malah hasil setelah apply bikin muka agak matte.
Packagingnya pun simple dan gak gampang tumpah produknya karena tutupnya kokoh, bentuknya travel size banget jadi gampang dan praktis dibawa saat travelling. Aplagi sekarang mendekati akhir tahu yang pada siap-siap mau liburankan? hhhe
Nah segitu dulu sekarang lanjut review jujur dari aku ya! (btw sekali lagi aku notice kalau ini cocok di aku belum tentu di kamu! atau bagus di aku belum tentu di kamu! Karena setiap orang tekstur kulit wajahnya berbeda) jadi ini review berdasarkan apa yang aku dapat!
- Tampak cerah dan bercahaya
yes aku setuju ini karena memang memberikan efek cerah di wajah tapi gak too much atau keliatan kilang minyak. Bercahayanya seperti kulit glowing.
- Mengurangi kekusaman dan warna tidak merata
Kalau bikin cerah pasti bikin muka gak kusam dong! Tapi memang membuat warna kulit merata tapi harus segera cepat-cepat di blend karena produk ini cepat banget menyerap kulit meskipun teksturnya creamy tapi dia gak cair. Jadi meratakan kulit wajah atau tidak itu tergantung cara kalian memakainya.
- Menyamarkan noda, bekas jerawat dan lingkaran hitam di bawah mata.
Kalau menyamarkan noda dan lingkaran hitam lumayan oke! tapi kalau bekas jerawat gede butuh 2 layer di aku.
- Matte, tidak berminyak
Tekstur mukaku normal too oily tapi memang produk ini hasilnya matte dan bisa tahan di aku seharian!!!
- Melindungi dari sinar UV
Praktis dong lumayan lah SPF 19 sangat membantu apalagi mudah di apply berlayer jadi aku sih suka.
Overall aku suka semua karena sejauh ini aku cocok banget dengan produk ini, lebih banyak kelebihannya daripada kekurangannya. Terpenting dia gak bikin muka abu-abu!!! karena banyak cream yang instan cerah itu bikin muka abu-abu seperti alumunium. Itu udah point terpenting dan mengalahkan segalanya dari produk lain! jadi jangan ragu ya buat membeli dan mencoba produk ini!
Btw awal pemakaian memang kelihatan putih tapi lama kelamaan dia nyatu di warna kulit wajah lo! masih gak percaya? buktikan sendiri! aku aja terbukti!
Oke sekian dulu review dari aku...jangan lupa buktikan bersamaku dengan #CerahkanSekarang jadi jangan ditunda ya!
find Garnier :
find my other review for Garnier Bright Up Tone Up Cream :
Wah beda bgt sm merk p*nd's yg prnh aku coba, masa ya kk aku bru mke udh nemplok abu2 dn susah banget dihapusnya masa :( untung kk review ini jd aku g slah beli lagi nntinya
BalasHapusWhat i feel dear, karena q pernah pkai produk itu juga dan bikin mukaku abu2 sampai menggelap gitu make up 😂.
HapusWahh aku paling suka nih pakai tone up cream buat sehari", mau coba juga yg ini ahh😁
BalasHapusbelom pernah coba ini, padahal udah ada juga haha besok ah
BalasHapusini bagus ya, bisa mencerahkan seketika😍
BalasHapusBikin penasaran euy, pas bgt buat yg lagu buru2
BalasHapusAku udah coba juga nih produknya hehe bikin kulit lebih cerah ya
BalasHapusWah penasaran pengen coba tone up creamnya garnier untuk dipake daily😍
BalasHapusEfek cerahnya seketika gitu ya? Kelihatan natural sih, nggak belang belang hehe.
BalasHapusEmang ini bagus, sayangnya di kulitku jd berminyak. Padahal bagus, cerahnya nyatu gitu walau dipake dikit.
BalasHapusWah praktis banget😍 tahan brapa lama rin aktifitas diluar ruangan?
BalasHapusIya dear memang banyak yg bilang kalau di beberapa muka bikin berminyak. Thanks you buat sharingnya
BalasHapus